Apakah Anda pernah mendengar bahwa cara membuat bingkai foto dapat disambungkan dengan angka karakter pribadi atau warna pribadi seseorang? Dalam artikel ini akan dibahas hal tersebut.
Tuhan tidak akan mengubah nasib suatu kaumnya, kecuali kaum itu merubah nasibnya sendiri. Jika kata “kaum” diganti dengan nama seseorang, maka kalimat itu menjadi kalimat yang lebih personal dan mempunyai unsur memotivasi perkembangan seseorang tersebut.
Kalimat ini berasal dari kitab suci. Maknanya secara filosofis mengandung suatu motivasi yang positif untuk semua orang agar selalu berihtiar. Nasib ternyata bisa diukir oleh setiap orang semenjak saat ini juga.
Perkara hasil dari ikhtiar, itu sudah merupakan wilayah khusus dari Tuhan. Hal yang terpenting adalah sebagai manusia, kita harus selalu berusaha/berupaya semaksimal mungkin. Hoki atau keberuntungan pun tidak datang secara tiba-tiba dari langit. Hoki keberuntungan bisa diupayakan.
Salah satu upaya yang belum terpikirkan selama ini adalah apa yang ada dalam tulisan di artikel ini. Hoki bisa diupayakan dari sebuah bingkai foto. Tertarik? Mau tahu? Kita simak bersama ya.
Apa Itu Bingkai Foto?
Bingkai foto adalah tempat bagi foto itu untuk bisa tersimpan, tertata dengan baik, rapi, hingga bisa dipajang pada lokasi yang kita inginkan. Bingkai foto bisa terbuat dari beraneka macam bahan. Ada bahan yang berasal dari kayu, ada pula yang berasal dari alumunium, fiber, dan kombinasi beberapa bahan tersebut.
Untuk cara membuat bingkai sebuah foto pun bukan perkara yang rumit. Jika Anda mempunyai keinginan untuk memajang foto-foto Anda di bingkai foto itu, Anda bisa memesan bingkai foto pada ahli pembuatnya. Jika mempunyai waktu yang berlebih, bisa pula bereksperimen membuat bingkai foto tersebut secara mandiri.
Materi bahan pembuatannya bisa menggunakan benda-benda disekitar kita, atau memang disengaja dengan memilih bahan-bahan yang kita sukai.
Dalam tulisan kali ini, saya menawarkan perspektif lain dari sebuah bingkai foto. Untuk meraih hasil yang terbaik dalam pembuatan bingkai foto atau jenis kreasi bingkai foto, Anda bisa percayakan pada tukang atau ahli yang sudah berpengalaman membuatnya.
Namun, untuk cara membuat bingkai sebuah foto yang mengandung hoki, ini hanya Anda yang tahu mekanismenya. Hal ini dikarenakan prosesnya sangat pribadi, dan berkaitan dengan unsur psikologi, serta spiritual seseorang.
Rahasia Angka Hoki Anda
Tiap manusia mempunyai angka karakter dalam dirinya. Angka ini adalah angka bawaan semenjak lahir. Ibarat sebuah produk dari pabrik, maka nomor seri registernya sudah tercetak dengan sendirinya. Kode produk pun berbeda-beda, dan itu kenapa tiap orang satu dengan orang yang lain mempunyai perbedaan karakternya sendiri-sendiri.
Pemahaman mengenai karakter pribadi ini akan mempengaruhi pandangan diri kita terhadap diri sendiri. Kita lebih mudah mengenali kekurangan dan kelebihan kita. Saat mengetahui kekurangan diri kita, ikhtiar–ikhtiar kita pun lebih terarah untuk mengantisipasi kekurangan diri, dan menampilkan citra diri yang lebih positif dan bermanfaat untuk orang lain.
Untuk mengetahui rahasia angka hoki Anda cukup mudah. Tahap awal, ketahuilah angka karakter Anda. Angka karakter ini bisa Anda ketahui dengan menjumlahkan seluruh angka kelahiran Anda (tanggal, bulan dan tahun).
Setelah ditemukan satu hasil akhir angka. Jumlahkan kembali angka hasil akhir tersebut hingga muncul hanya satu angka dasar satuan. Contoh, jika angka kelahirannya adalah 1 januari 2000, itu sama dengan 1-1-2000.
Nah, ini berarti 1+1+2000=2002. Angka 2002 kita pecah dan jumlah lagi menjadi 2+0+0+2 = 4. Akhirnya terpilih satu angka hasil akhir yang terdiri dari satu angka satuan yaitu angka 4. Karakter angka 4 inilah yang mendominasi seseorang yang lahir pada tanggal kelahiran tersebut.
Ciri karakter angka 4 yang berkaitan dengan watak seseorang adalahoOrang yang penuh kehati-hatian dan kewaspadaan. Cenderung mudah khawatir dan mudah terkena pengalaman traumatis.
Nah, angka-angka satuan ini menempati pemaknaan angka dasar satuan dari 1 sampai dengan 9 dalam berbagai macam arti dan makna. Metode ini merupakan satu penemuan dari seorang ahli matematika dan filsafat, yaitu pytagoras sekian ratus tahun yang lalu.
Saat kita mengetahui angka karakter kita tersebut, kita akan mengetahui berapa angka satuan dasar karakter kita. Untuk menuju karakter yang sempurna, kita perlu menambahkan dengan angka lain dengan pemaknaan yang lain.
Cara Membuat Bingkai Foto dengan Angka Karakter Pribadi
Jika angka karakter pribadi telah ditemukan, maka mudah bagi kita untuk memonumentalkan dalam satu dokumentasi abadi lewat foto dan ukuran bingkai foto. Mengapa bingkai foto? Secara filosofis, bingkai foto itu bertugas melindungi foto di dalamnya. Bingkai foto juga bertugas untuk memfokuskan pencitraan foto tersebut di depan orang lain.
Sedemikian penting juga sebuah bingkai foto dalam proses ini. Bingkai foto yang penuh hoki pun bisa diusahakan untuk dibuat sesuai kepribadian seseorang, Hal yang terpenting adalah ukurannya.
Sebagai contoh, angka lahir yang dimunculkan dari contoh di atas adalah angka 4. Untuk menuju angka tertinggi, yaitu angka 9 dibutuhkan angka 5. Angka 5 yang dimaksud disini inilah yang digunakan untuk melengkapi kekurangan seseorang tersebut.
Angka 5 ini bermakna angka manajemen diri. Dari angka 4 dan ditambah angka 5 jelas bisa disimpulkan bahwa, si pemilik angka 4 tersebut membutuhkan manajemen diri yang lebih baik agar bisa mendapat kepercayaan dari orang lain. Ia juga perlu mengelola segala hal lebih baik berkaitan dengan pengelolaan keuangan, pengelolaan pemasaran dan sebagainya.
Pemahaman ini seyogyanya ditanamkan dalam diri seseorang tersebut. Hal ini agar orang tersebut selalu menyadari kelemahannya dan bisa mengendalikan diri untuk selalu bisa tampil dengan baik, dalam koridor manajemen diri yang baik.
Caranya ialah dengan membuat foto diri yang diberi bingkai kotak, dengan ukuran luasan kotak bingkai adalah jatuh di angka 5. Contohnya dengan membuat bingkai foto ukuran 25cm x 20 cm = 50 cm2. Luasan bingkai foto 50 cm2 = jatuh pada angka 5.
Hal ini memang unik dan jarang diketahui oleh orang lain. Ya, memang demikianlah. Ibarat, Anda belum pernah belajar membaca tulisan. Saat ada huruf disusun dan bertuliskan PINTAR maka Anda tidak percaya jika tulisan itu dibaca PINTAR. Pribadi yang belum mau mengenal sesuatu, biasanya mempunyai persepsi yang kurang luas dalam memahami pengetahuan lain di luar dirinya.
Cara Membuat Bingkai Foto dengan Warna Diri
Tiap orang mempunyai warna aura. Warna dominan yang ada sejak lahir, ditentukan dari karakter bawaannya sejak lahir yang masih murni. Karakter itu juga bisa dibaca dari hari lahir seseorang. Dalam ilmu aura, ada tujuh warna yang berbeda-beda. Namun, berkaitan dengan karakter dominan tiap orang, ada empat warna dominan yang mewakilinya. Warna karakter itu adalah merah,kuning, hijau, putih.
Dalam pengembangan kehidupan seseorang, warna itu bercampur sesuai perkembangan jiwa dan perkembangan ilmu pengetahuan seseorang. Jika ada seseorang dengan warna aura biru, maka itu adalah hasil penggodokan warna kuning dengan hijau. Orang ini mempunyai sifat penolong, dan mempunyai harga diri yang tinggi.
Bingkai foto yang mampu memperkuat hoki seseorang adalah bingkai yang di cat atau di warnai sesuai warna dasar angka lahir seseorang tersebut. Apapun bahan material bingkai foto itu, seindah apapun ukirannya, maka usahakanlah mempunyai warna yang sesuai dengan jati diri angka lahir seseorang tersebut.
Kombinasi antara ukuran bingkai foto yang sesuai dengan angka kelahiran seseorang dan warna angka lahir orang itu, akan memperkuat pancaran aura seseorang. Munculkanlah aura yang berkarakter dingin, dalam arti, munculkan warna bingkai foto yang berwarna lembut dan menyejukkan.
Hal ini akan menyedot energi panas dari ether jiwa orang lain sehingga yang tersisa adalah energi ether yang dingin dan lembut. Jika yang terpancarkan adalah warna diri yang lembut dan menyenangkan orang lain secara tulus, maka keberuntungan seseorang akan lebih besar.
Hoki bisnis akan lebih bagus, dan itu dimulai dengan perhitungan angka dan warna yang tepat terhadap bingkai foto tiap orang. Selamat mempraktikkan.