Jumlah online store atau toko online sudah sangat banyak saat ini. Cara berjualan di dunia maya ini makin digemari lantaran bisa memangkas biaya marketing yang begitu besar dan bisa berinteraksi dengan pembeli lintas daerah. Ditambah lagi, peluang pasar toko online makin terbuka lebar dengan banyak masyarakat yang melek teknologi internet.
Akses internet tidak lagi hanya ada di perkotaan. Banyak pengusaha warnet melirik daerah di pedesaan untuk perluasan usaha mereka. Tak ayal pemahaman masyarakat terhadap dunia internet makin merata. Banyak masyarakat sudah memanfaatkan jasa internet ini.
Selain itu, ada perubahan gaya hidup masyarakat yang mulai suka berbelanja dari rumah. Mereka melihat iklan produk, memesan, dan tinggal menunggu barang sampai di rumah. Walaupun mungkin perlu satu atau beberapa hari untuk menikmati barang yang dibeli diserahkan pihak kurir, itu bukan menjadi masalah. Pasalnya, seringkali barang yang ditawarkan jarang ditemui di daerahnya. Pembeli tidak merasa rugi waktu untuk menunggu sampainya barang.
Barangkali fenomena belanja online ini terpengaruh oleh acara home shopping. Semenjak beberapa tahun belakangan, belanja dari rumah di Indonesia digalakkan oleh beberapa pihak yang membuat iklan produk di teve dan membeli durasi tayang cukup lama untuk iklan itu.
Konsumen yang tertarik membeli, bisa memesan lewat nomer telepon tertentu dan membayarnya via transfer bank atau kartu kredit. Saat transaksi selesai, barang akan dikirim langsung ke alamat pembeli. Teknik transaksi toko online dengan home shopping tidak jauh berbeda.
Konsumen melihat iklan yang ditawarkan di dunia maya dan jika tertarik bisa mengubungi nomor telepon yang diberikan pengiklan. Pembayaran untuk transaksi biasanya lewat transfer bank atau memakai penyedia jasa rekening bersama yang sudah terpercaya. Barangkali kata “rekening bersama” masih asing buat Anda. Tapi setelah membaca penjelasan berikut, Anda akan tahu maksudnya.
Rekening bersama adalah pihak perantara yang menyediakan jasa transfer uang dari pembeli ke penjual terkait masalah pengiriman barang. Teknisnya adalah pembeli menghubungi penjual untuk membeli suatu barang.
Karena tidak mau ada risiko tertipu, pembeli memutuskan memakai jasa rekening bersama untuk pembayaran barang atas kesepakatan dengan penjual. Pembeli lalu memberitahu penyedia jasa rekening bersama bahwa akan melakukan pembelian kepada penjual dengan nilai nominal tertentu.
Saat penyedia rekening bersama menyetujui, pembeli melakukan transfer ke nomer rekening milik penyedia jasa rekening bersama sejumlah nominal transaksi dengan penjual dan ditambah biaya administrasi. Setelah uang diterima, pihak rekening bersama akan mengirim pemberitahuan kepada penjual bahwa uang sudah diterima dan barang bisa dikirim ke pembeli. Selanjutnya, penjual mengirim barang ke pembeli.
Kalau barang sudah diterima pembeli dan sesuai dengan keinginan, pembeli menghubungi pihak rekening bersama, untuk menransfer uang yang sudah dikirim ke rekening penjual. Saat uang sudah sampai ke tangan penjual maka transaksi dianggap selesai.
Cara ini agak sedikit rumit, namun bermanfaat untuk melindungi konsumen. Kalaupun pembeli tidak terima dengan produk yang dikirim penjual, dia bisa mengirimkan kembali barang itu ke penjual. Uang yang ditransfer ke pihak rekening bersama, bisa diminta kembali.
Persiapan Sebelum Membuat Toko Online Atau Online Store
Anda tertarik membuat toko online? Sebelum membuat iklannya, sebaiknya Anda persiapkan dulu prasyarat minimal untuk menjalankannya. Tujuannya, agar ketika transaksi terjadi, Anda tidak kebingungan mengurus ini-itu. Dan, bekal minimal yang harus dipersiapkan untuk mendukung toko online anda yaitu sebagai berikut:
1. Barang yang dijual
Ini syarat mutlak. Ada barang, ada uang. Pilihlah barang yang menjadi minat Anda untuk dipasarkan. Jangan ragu menawarkan apapun produknya selama tidak melanggar hukum atau norma mulai barang koleksi, buku, kosmetik, elektronik, dan sebagainya. Semuanya memiliki pangsa pasar tersendiri.
Kalau tidak punya modal untuk membeli stok, Anda bisa menjualkan barang milik teman. Barang difoto dan ditawarkan lewat iklan yang akan dibuat. Atau, bisa pula menerapkan konsep dropshipping. Dalam sistem ini Anda tetap menawarkan barang milik orang lain melalui foto produk lewat online store Anda.
Kalau ada pembeli, tinggal mengontak pihak yang punya barang. Anda tinggal transfer uang bersama ongkos kirim, dan pihak dropshipping akan melakukan pengiriman barang ke pembeli dengan dicantumkan nama dan alamat Anda. Jadi, pihak dropshipping seperti “penjual bayangan”.
Saat ini sudah banyak penjual yang membuka kesempatan pada penjual lain untuk bekerja sama untuk dropshipping. Anda tinggal merepotkan diri untuk menawarkan dan mengambil laba dari harga khusus yang diberikan oleh penjual dropshipping
2. Kontak pesan
Tetapkan kontak pesan yang akan diterapkan. Bisa lewat telepon rumah atau ponsel, messenger, pin BBM, email, dan sebagainya. Semakin banyak pilihan untuk berkomunikasi, memudahkan calon pembeli untuk tanya ini-itu dan bertransaksi. Seperti halnya layanan konsumen di perkantoran, tetaplah tunjukkan keramahan pada calon pembeli sekalipun mungkin sesekali menemui calon pembeli yang “rewel”
3. Nomor rekening bank
Sebagai sarana pembayaran, persiapkan pula nomor rekening yang akan dipakai untuk transaksi. Disarankan memakai rekening bank yang banyak memiliki nasabah. Biasanya bank seperti ini berkategori bank besar di Indonesia. Semakin banyak pilihan untuk menransfer ke beberapa bank, akan memudahkan calon pembeli untuk lebih cepat mengirim uang. Atau, minimal pakai jasa bank yang sudah tergabung dalam jaringan khusus.
Misalnya, tergabung dalam jaringan ATM Bersama atau ATM Prima. Jika transfer dari bank apapun selama masih dalam satu jaringan, calon pembeli bisa langsung melakukan transfer real time antarbank dengan biaya administrasi yang murah. Selain itu, Anda bisa pula menambah cara menerapkan pembayaran lewat rekening bersama, paypal, atau yang lainnya
4. Kurir
Memiliki toko online tidak lepas dari peran jasa kurir untuk pengiriman barang. Pilihlah kurir yang sudah terpercaya, baik milik pemerintah atau swasta. Saat ini banyak jasa kurir swasta yang menawarkan berbagai cara pengiriman. Misalnya layanan satu hari sampai, reguler, atau yang berbiaya murah.
Ada pula yang berani menjamin uang kembali saat layanan tertentu tidak sesuai dengan janji dari jasa kurir. Dan, beberapa jasa kurir ada yang memberikan nilai tambah dengan memberikan kemudahan kepada penggunanya untuk mengecek keberadaan barangnya saat ini lewat fitur trace and tracking di website resmi jasa kurir. Jadi, pilihlah jasa kurir yang bisa Anda andalkan.
Berbagai Pilihan untuk Membuat Toko Online
Jangan dibayangkan memiliki toko online itu sulit. Untuk sekarang ini, sangat mudah bagi seseorang untuk memilikinya. Tidak percaya? Berikut ini beberapa cara untuk memiliki online store:
1. Membuat website toko online
Ini yang umum dari sebuah toko online. Banyak orang beranggapan kalau ingin jualan online, harus punya wadah iklannya tersendiri. Memang benar, punya website toko online sendiri itu lebih prestise. Pengguna internet bisa langsung menuju laman situs tertentu untuk mendapatkan info barang yang dia mau.
Tantangan memiliki website online store sendiri adalah mempromosikannya agar bisa tampil di halaman pertama situs mesin pencari, seperti Google, Yahoo, dan sebagainya. Kebanyakan, pengguna internet memakai mesin pencari untuk menelusuri sesuatu yang dia inginkan.
2. Jejaring sosial
Saat ini, Facebook dan Twitter sudah dijadikan jalan untuk membuat online store. Banyak penjual online memanfaatkan koneksi pertemanan di jejaring sosial untuk memromosikan berbagai produk yang hendak dijual. Bahkan, sebagian juga sukses dengan fan page online store.Tinggal pintar-pintarnya menjalin pertemanan dan membuat iklan yang menarik untuk menggoda calon pembeli agar bertransaksi.
3. Forum online
Kekuatan yang tidak kalah hebatnya untuk membangun online store adalah melalui forum online. Yang cukup terkenal saat ini adalah forum Kaskus. Pada berbagai forum online, biasanya disediakan “lahan” khusus untuk berjualan. Meski pesaing cukup banyak, namun iklan yang ditawarkan lebih tersegmen.
Pasalnya, setiap iklan yang dibuat harus ditempatkan pada kategori yang sesuai dengan produk yang ditawarkan. Calon pembeli biasanya langsung merujuk pada kategori tertentu saat memerlukan suatu barang.
4. Website jualan gratis
Beberapa pihak ada yang menyediakan jasa untuk memasarkan barang secara gratis. Misalnya website Toko Bagus atau Berniaga. Dengan website in, Anda bisa memosting barang yang akan dijual. Di Toko Bagus, penjual bahkan disediakan halaman toko online sendiri secara gratis. Tapi, tentu saja domain utama tetap merujuk pada Toko Bagus.
Berbagai pilihan ini membantu Anda untuk memiliki bisnis online sendiri. Tidak perlu ragu untuk memulai membuat online store saat ini juga. Dan Jadilah pengusaha sukses.